PT. Rekind Daya Mamuju Menerima Penghargaan Pemerintah Provinsi Sulawesi Barat Dalam Memperingati Bulan K3 Nasional Tahun 2025

Mamuju, 08 Februari 2025 – PT. Rekind Daya Mamuju (“RDM”) menerima penghargaan yang diberikan oleh Pemerintah Provinsi Sulawesi Barat pada kegiatan Apel Bulan K3 Nasional dalam rangka Peringatan Bulan K3 Nasional tahun 2025 provinsi Sulawesi Barat yang dilaksanakan pada tanggal 08 Februari 2025 bertempat di Maleo Town Square (Matos) Kabupaten Mamuju. Tema yang diusung pada tahun ini adalah “Penguatan Kapasitas Sumber Daya Manusia dalam Mendukung Penerapan Sistem Manajemen K3 (SMK3) untuk meningkatkan Produktifitas”. 

Kegiatan Apel Bulan K3 Nasional merupakan upaya Pemerintah Provinsi Sulawesi Barat untuk membangun budaya keselamatan dan kesehatan kerja serta meningkatkan kesadaran tentang pentingnya lingkungan kerja yang aman dan sehat. Kegiatan ini juga diharapkan dapat memperkuat pengenalan, kesadaran, penghayatan, dan penerapan nilai-nilai keselamatan juga kesehatan kerja agar budaya K3 dapat berkembang di masyarakat Sulawesi Barat sehingga angka kecelakaan kerja dapat ditekan dan produktivitas tenaga kerja meningkat selaras dengan peningkatan pembangunan ekonomi Sulawesi Barat.  

Dalam kegiatan ini, RDM berhasil menerima dua penghargaan dari Pemerintah Provinsi Sulawesi Barat.  

  1. Penghargaan pertama diberikan kepada Muhammad Afran Anwar sebagai Tenaga Kerja Pemerduli Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) 
  2. Penghargaan kedua diberikan kepada Laode Muh ZulFardinsyah sebagai Juara Kedua Lomba Karikatur K3 pada peringatan Bulan K3 Nasional 2025 Provinsi Sulawesi Barat yang dilaksanakan oleh Dinas Tenaga Kerja Daerah Provinsi Sulawesi Barat dengan dukungan Badan Usaha se-Sulawesi Barat.  

Selamat kepada para penerima penghargaan. Sebagai perusahaan yang berkomitmen terhadap K3, RDM berupaya meningkatkan kapasitas sumber daya manusia dalam menerapkan Sistem Manajemen K3 (SMK3) secara optimal. Mari bersama wujudkan budaya K3 yang Kuat! Kita jadikan K3 sebagai prioritas utama di setiap aktivitas kerja, karena keselamatan Anda adalah masa depan kita bersama.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *