Kunjungan PT Rekind Daya Mamuju ke Panti Asuhan Mizan Amanah Tebet Barat, Jakarta Selatan

Kunjungan PT Rekind Daya Mamuju ke Panti Asuhan Mizan Amanah Tebet Barat, Jakarta Selatan

Berita
Jakarta, 21 Februari 2025 – Dalam rangka merayakan Hari Ulang Tahun ke-12, PT Rekind Daya Mamuju (“RDM”) melakukan kunjungan ke Panti Asuhan Mizan Amanah Tebet Barat, Jakarta Selatan pada tanggal 21 Februari 2025. Kunjungan ini dihadiri oleh Bapak Adi Septiadi selaku Plt. Direktur Utama yang merangkap sebagai Direktur Keuangan, Bapak Dwi Riyanto selaku Direktur Operasi, dan beberapa karyawan selaku perwakilan dari RDM. Kegiatan ini dilakukan bertujuan untuk mensyukuri perjalanan RDM selama 12 tahun yang tentunya tidak mudah dan penuh tantangan. Bentuk syukur RDM adalah dengan berbagi sedikit rezeki yang dimiliki ke masyarakat sekitar yang membutuhkan.   Acara dimulai dengan penyampaian sambutan dari perwakilan karyawan dari RDM untuk menjelaskan maksud dan tujuan kunjungan tersebut. Acara selanjutnya yaitu sambutan dari jajaran Direksi yang diwakili oleh Direktur Operasi. Acara pun dilanjutkan dengan sambutan dari…
Read More
Kegiatan Pemeriksaan Kesehatan Karyawan PLTU Mamuju 2×25 MW

Kegiatan Pemeriksaan Kesehatan Karyawan PLTU Mamuju 2×25 MW

Berita
Mamuju, 14 Februari 2025 – PT Rekind Daya Mamuju (“RDM”) dan Tim Dokter Puskesmas Beru-Beru mengadakan Kegiatan Pemeriksaan Kesehatan Karyawan PLTU Mamuju 2x25 MW. Pemeriksaan kesehatan ini merupakan kegiatan rutin yang dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui kondisi kesehatan Karyawan RDM. Kegiatan ini merupakan bentuk tanggung jawab RDM terhadap kesehatan dan kesejahteraan karyawan. Pemeriksaan kesehatan yang dilakukan merupakan realisasi dari misi RDM untuk mengembangkan budaya perusahaan yang sehat, baik dari aspek kesehatan fisik, psikologis, maupun lingkungan pekerjaan.
Read More
PT. Rekind Daya Mamuju Menerima Penghargaan Pemerintah Provinsi Sulawesi Barat Dalam Memperingati Bulan K3 Nasional Tahun 2025

PT. Rekind Daya Mamuju Menerima Penghargaan Pemerintah Provinsi Sulawesi Barat Dalam Memperingati Bulan K3 Nasional Tahun 2025

Berita
Mamuju, 08 Februari 2025 – PT. Rekind Daya Mamuju (“RDM”) menerima penghargaan yang diberikan oleh Pemerintah Provinsi Sulawesi Barat pada kegiatan Apel Bulan K3 Nasional dalam rangka Peringatan Bulan K3 Nasional tahun 2025 provinsi Sulawesi Barat yang dilaksanakan pada tanggal 08 Februari 2025 bertempat di Maleo Town Square (Matos) Kabupaten Mamuju. Tema yang diusung pada tahun ini adalah “Penguatan Kapasitas Sumber Daya Manusia dalam Mendukung Penerapan Sistem Manajemen K3 (SMK3) untuk meningkatkan Produktifitas”.  Kegiatan Apel Bulan K3 Nasional merupakan upaya Pemerintah Provinsi Sulawesi Barat untuk membangun budaya keselamatan dan kesehatan kerja serta meningkatkan kesadaran tentang pentingnya lingkungan kerja yang aman dan sehat. Kegiatan ini juga diharapkan dapat memperkuat pengenalan, kesadaran, penghayatan, dan penerapan nilai-nilai keselamatan juga kesehatan kerja agar budaya K3 dapat berkembang di masyarakat Sulawesi Barat sehingga angka kecelakaan…
Read More
Sosialisasi Rencana Kerja Dan Anggaran Perusahaan (RKAP) Tahun 2025 PT Rekind Daya Mamuju

Sosialisasi Rencana Kerja Dan Anggaran Perusahaan (RKAP) Tahun 2025 PT Rekind Daya Mamuju

Berita
Jakarta, 04 Februari 2025 – Pada tanggal 04 Februari 2025, PT Rekind Daya Mamuju (“RDM”) melaksanakan Sosialisasi Rencana Kerja dan Anggaran Perusahaan (RKAP) Tahun 2025. Sosialisasi ini dilaksanakan secara hybrid di Ruang Meeting Mamuju di Head Office PT Rekind Daya Mamuju yang beralamat di Gedung Nucira, Jl. MT Haryono Kav. 27, Jakarta Selatan dan online di kantor PLTU Mamuju.  RKAP Tahun 2025 telah disetujui oleh Pemegang Saham melalui Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) yang dilaksanakan pada tanggal 30 Januari 2025. Sosialisasi ini dilakukan untuk menginformasikan dan memberikan pemahaman kepada karyawan RDM mengenai rencana kerja dan anggaran perusahaan serta rencana strategis perusahaan di tahun 2025.  Adanya kegiatan sosialisasi ini diharapkan dapat membangun rasa tanggung jawab dan kolaborasi antar karyawan untuk dapat memenuhi target dan tujuan yang terdapat dalam RKAP tahun 2025.…
Read More