Kunjungan PT Rekind Daya Mamuju ke Yayasan Panti Yatim Indonesia Tebet, Jakarta Selatan
Jakarta, 03 Januari 2025 – Menutup tahun 2024, PT Rekind Daya Mamuju (“RDM”) melaksanakan kegiatan Pemberian Santunan ke Anak Yatim dan Dhuafa. Kegiatan ini dilaksanakan pada 3 Januari 2025 bertempat di Yayasan Panti Yatim Indonesia di kawasan Tebet, Jakarta Selatan pukul 10.30 WIB. Kegiatan ini dihadiri oleh Bapak Adi Septiadi selaku Plt. Direktur Utama dan beberapa karyawan yang mewakili RDM. Kegiatan ini dilakukan sebagai Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) RDM sebagai bentuk kontribusi terhadap masyarakat di sekitar lingkungan kerja. Kegiatan ini juga dilaksanakan sebagai bentuk syukur atas kinerja RDM di tahun 2024 dan membuka tahun 2025 dengan kebajikan. Kegiatan dibuka oleh Bapak Ichwan Syoleh selaku perwakilan dari RDM untuk menjelaskan maksud dan tujuan dari kunjungan kami ke Yayasan Panti Yatim Indonesia. Kemudian, Plt. Direktur Utama RDM memberikan sambutan dan…